Jumat, 15 Mei 2015, Hasil ujian nasional (UN)
tahun pelajaran 2014/2015 diumumkan. Menteri Pendidikan dan Kebudayaan
(Mendikbud) Anies Baswedan mengatakan, rerata nilai UN tahun ini naik
sebesar 0,29 poin, dari 61,00 pada tahun lalu, menjadi 61,29 pada tahun
ini.
Ia menjelaskan, ada yang menarik pada hasil UN SMA. Dari tujuh mata
pelajaran yang diujikan dalam UN SMA, mata pelajaran yang mengalami
kenaikan nilai secara signifikan adalah Bahasa Indonesia. Untuk jurusan
IPA, rerata nilai Bahasa Indonesia naik 3,66. Sedangkan untuk jurusan
IPS, rerata nilai Bahasa Indonesia naik 3,16.
UN tingkat SMA/sederajat tahun 2015 diikuti 19.215 sekolah dengan jumlah
peserta mencapai 1.661.832 orang. Dari 758.055 peserta UN program studi
IPA, 3,12% memiliki rerata nilai lebih dari 85. Sedangkan untuk program
studi IPS, dari 852.870 peserta, hanya 0,24% yang memeperoleh nilai di
atas 85.
Ringkasan hasil UN – SMA/MA Tahun Pelajaran 2014/2015 berdasarkan setatus sekolah
Pengumuman kelulusan SMA di Kota Semarang diwarnai corat-coret
Related Articles :
Batas Akhir Penginputan FUS Melalui aplikasi adalah 30 September 2015 Proses pengajuan data siswa pada aplikasi FUS Online Kembali Dilakukan pada Semester ganjil tahun pelajaran 2015/2016, bagi yang bel ...
Sinkronisasi Kuran dari 1 menit Lebih baik Lakukan Sinkronisasi UlangDiingatkan kembali,,, [LAGI,,,!!!!!!!!] Kepada teman-teman OPSsekolah di seluruh Bumi Nusantara,,,,,, Sebelum membuka aplikasi Verva ...
Seragam Baru, Siswa SD - SMA Boleh Berjilbab Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) mengharuskan para siswa SD hingga SMA/SMK untuk menyesuaikan seragam lama d ...
Cara Mendapatkan NUPTK Baru Kali ini saya akan memberikan sedikit gambaran mengenai Cara Mudah Mendapatkan NUPTK Baru. Seperti yang kita ketahui bahwa NUPT ...
BATAS PENGIRIMAN DATA SEKOLAH TAHUN 2015/2016 Jakarta (Dikdas): Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah resmi merilis aplikasi Data Pokok Pendidikan (Dapodik) Pendidikan ...