HAL- HAL PENTING TENTANG DAPODIKMEN

 aplikasi yang di keluarkan oleh Bagian Perencanaan Dan Penganggaran Sekretariat Direktorat Jenderal Pendidikan Menengah. Aplikasi Dapodikmen ini

sendiri merupakan perkembangan dari aplikasi PAS, Dapodikmen bukan aplikasi baru yang mengharuskan operator sekolah mendata ulang data data sekolah, namun melengkapi data PAS yang menyesuaikan dengan struktur data Dapodikmen. Untuk lebih jelasnya mengenai proses migrasi aplikasi PAS ke Dapodikmen ini berikut adalah ulasannya :
  1. Aplikasi DAPODIKMEN adalah Penyatuan Aplikasi Pendataan dengan arah requirement sistem lebih besar (penyatuan database, user interface dan sinkronisasi)
  2. Data hasil sinkronisasi dari PAS ke server DAPODIKMEN tahun 2013 dimigrasikan ke server DAPODIKMEN yang baru.
  3. Prefill adalah data awal pada Aplikasi DAPODIKMEN. Data Prefill adalah hasil generate/package dari data di server DAPODIKMEN baru.
  4. Jika Sekolah sudah melakukan sinkronisasi data dari PAS ke server DAPODIKMEN, maka Sekolah melakukan ubah / update data.
  5. Bagi Sekolah yang belum melakukan sinkronisasi data dari PAS ke server DAPODIKMEN hanya akan mendapatkan prefill yang memuat data identitas sekolah saja dan melakukan input data di aplikasi DAPODIKMEN.
  6. Input data pada Aplikasi DAPODIKMEN diharuskan Lengkap dan Valid
  7. Aplikasi DAPODIKMEN dapat melakukan pendeteksian seorang guru yang mengajar pada lebih dari satu Sekolah (merge).
  8. Pada saat sinkronisasi terjadi proses dua arah.
  9. Tidak Ada Menu Backup – Restore database lokal.
  10. Tidak ada Menu Import data, Input data hanya bisa dilakukan secara Manual
  11. Pengiriman data melalui proses sinkronisasi ke server dikmen (disarankan menggunakan koneksi langsung tanpa proxy)
  12. Kode registrasi adalah “Kunci” untuk mengakses Aplikasi Dapodikmen. Pada kegiatan ini, Kode registrasi dapat diperoleh dari tim pengembang (kedepan direncanakan diperoleh di KKDATADIK). Pastikan Anda menggunakan kode registrasi sekolah Anda sendiri dan tidak membagi/menginformasikan kode ini pada pihak yang tidak berkepentingan. Kode Registrasi digunakan pada saat registrasi awal di aplikasi (aktivasi).
  13. Username/email yang diisi pada saat registrasi harus Aktif. Password yang diisi adalah password sesuai dengan yang diinginkan pengguna, digunakan pada saat pengguna akan login ke dalam Aplikasi. Simpan Password tersebut dengan baik, agar terhindar dan di salahgunakan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
    (Sumber : Ilham Juniedi Hajir)

HAL- HAL PENTING TENTANG DAPODIKMEN Rating: 4.5 Diposkan Oleh: as